Cake Kukus Kacang Hijau & Keju


Resep Minggu Ini
Cake Kukus Kacang Hijau & Keju

Bahan:

• 100 gram mentega
• 200 gram gula pasir
• 3 butir telur, suhu ruang
• 1 sendok teh vanila ekstrak atau 1/2 sendok teh vanili bubuk
• 175 gram tepung terigu
• 1 1/2 sendok teh baking powder
• 1/4 sendok teh garam
• 150 gram kacang hijau kupas, kukus hingga lunak lalu blender dengan 150 ml susu cair hingga halus.
• 50 gram keju cheddar parut dan sedikit keju parut untuk taburan di dasar Loyang
Cara membuat:

1. Siapkan loyang tulban (lubang tengah) diamater 23 cm. Olesi mentega dan taburi tepung terigu pada permukaannya hingga rata. Ketuk-ketuk loyang dan buang kelebihan tepung.
2. Siapkan mangkuk, masukkan bahan kering (tepung terigu, baking powder dan garam), aduk rata dengan spatula atau ayak agar remah dan tidak menggumpal. Jika anda menggunakan vanili bubuk, campur vanili dengan tepung. Sisihkan.
3. Siapkan mangkuk mixer, kocok mentega dan gula pasir dengan kecepatan sedang hingga lembut dan mengembang serta warnanya berubah menjadi tidak pucat lagi. Tambahkan telur satu per satu, pastikan telur tercampur dengan baik sebelum menambahkan telur berikutnya. Masukkan vanila ekstrak dan teruskan mengocok hingga adonan mengembang, kira-kira 5 menit. Matikan mixer.
4. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit bergantian dengan bubur kacang hijau, aduk dengan gerakan ringan hingga menjadi adonan yang tercampur baik. Tambahkan keju cheddar parut. Aduk rata.
5. Taburi permukaan loyang dengan keju parut secukupnya, tuangkan adonan ke dalam loyang. Masukkan ke dalam dandang kukusan yang telah dipanaskan sebelumnya hingga airnya mendidih. Tutup permukaan dandang dengan kain bersih yang menyerap air. Tutup rapat dengan penutup kukusan. Kukus selama 50 menit dengan api sedang. Jangan membuka penutup kukusan selama cake dikukus.
6. Buka penutup kukusan, keluarkan cake dari dalam dandang. Diamkan sejenak hingga uap panasnya hilang dan cake menjadi tidak terlalu panas. Pada tahap ini bagian tepi cake akan lepas sendiri dari loyang. Balikkan cake di piring datar dan biarkan dingin sempurna.
SUMBER : KLIK DISINI

Comments